Langsung ke konten utama

Acer Iconia A500 – Tablet PC Bagi Gamers Sejati

Apakah Anda seorang gamer yang lagi nyari-nyari Tablet PC? Kalau iya, saya rekomendasikan Acer Iconia A500 buat Anda. Kenapa? karena Tablet Acer Iconia A500 memang ditujukan bagi para pengguna yang menggemari hiburan dengan tampilan visual kualitas HD dan game. Tablet PC yang resmi dilaunching tanggal 24 April 2011 ini, menggunakan prosesor dual-core NVidia Tegra 2 250 yang sanggup mengoperasikan game-game berat dan konten-konten HD.

Acer Iconia A500 menggunakan OS Android 3.0 Honeycomd. Ini merupakan sistem operasi Android terbaru yang dirancang khusus untuk Tablet PC. Acer Iconia A500 sendiri merupakan tablet pc pertama yang menggunakan OS Android Honeycomd. Karena Samsung Galaxy Tab 2 (10,1 Inchi) yang juga menggunakan OS yang sama, baru akan diluncurkan bulan Juni 2011.

Acer Iconia A500 memiliki ukuran layar LCD 10,1 inchi. Kamera belakang 5MP HD dengan led flash dan kamera depan 2MP. Untuk konektivitas, tablet ini memakai Wi-Fi 802.11 b/g/n. Namun untuk ke depan, kabarnya akan juga memakai jaringan 3G. Sedangkan untuk urusan transfer data, Acer Iconia A500 menggunakan Bluetooth Class 2.1 dan USB 2.0.

PC Tablet - Acer Iconia A500

Namun fitur yang paling memanjakan para gamers nantinya adalah fitur “dual display”. Dimana Acer Iconia A500 dapat disambungkan/dihubungkan dengan TV layar lebar, melalui kabel micro HDMI. Dengan begitu, sensasi bermain game-nya akan lebih seru, karena ditampilkan pada layar lebar. Acer Iconia A500 memiliki 3 game bawaan, yaitu: Need For Speed Shift (ini game favorite saya), Lets Golf dan Hero of Sparta.

Spesifikasi Acer Iconia A500 :

  • Sistem operasi Android 3.0 (Honeycomb)
  • Prosesor NVIDIA Tegra 2 1GHz dual-core
  • Memori 1GB RAM
  • Layar 10.1 inch LCD Capacitive Touchscreen beresolusi 1280×800 pixel
  • Kamera 5MP di belakang dan 2MP di depan
  • Media penyimpan 16GB dengan port microSD yang mendukung 64GB
  • Kartu grafis NVIDIA GeForce
  • Konektivitas Wi-Fi, USB, Micro HDMI
  • Ukuran 0,5 x 10,2 x 7 inci
  • Berat 1,7 pound (sekitar 0,9 kg)

Bagaimana dengan harga?

Harganya tidak beda jauh dengan iPad 2 atau Samsung Galaxy Tab 2 (10,1). Ya.. sekitar 4 jutaan gitu lah. Untuk harga pastinya, nantikan pada acara launching resminya di Indonesia, tanggal 6-8 di Senayan City, Jakarta.

Postingan populer dari blog ini

Tempat Download Full Video Hasil Pertandingan Sepakbola

Selain suka dengan dunia gadget dan internet, saya juga termasuk pecinta sepakbola. Karena itu pada postingan kali ini, saya akan berbagi informasi tempat download full video hasil pertandingan sepakbola . Jadi bukan sekedar video highlights pertandingan yang cuma memperlihatkan momen-momen penting saja, seperti peluang dan gol. Kalau itu sih banyak di YouTube .

Internetan Pake WiFi Speedy Instan Dari Kamar Kos

Hari gini hidup tanpa tanpa koneksi internet? Apa kata dunia! Sebagai seorang yang hobinya berselancar di duni maya, sehari saja tanpa koneksi internet, rasanya itu kayak orang yang baru jadian, tapi langsung LDR ( long distance relationship ). Bawaannya selalu gelisah pengen ketemu. :D *Curcol*

Alat Bantu Pendengaran Canggih Untuk Orang Tuli (Tunarungu)

Kemarin sore (Kamis, 3 April 2014) saya nonton acara “Hitam Putih” di trans7. Salah satu bintang tamu acara talk show yang dipandu oleh Dedy Corbusier ini adalah seorang penderita tunarungu (tuli). Namanya Nathania Tifara, usia 25 tahun. Masih muda, cantik, pintar dan berprofesi sebagai seorang desainer grafis.