Langsung ke konten utama

Tips Memilih Web Hosting Yang Baik

Di dunia nyata, Web Hosting ibarat sebuah tanah, sedangkan website ibarat rumah dan domain adalah alamat rumah-nya. Webhosting juga bisa diibaratkan sebagai sebuah gedung pusat perbelanjaan (mall) yang menyediakan ruang-ruang untuk disewakan kepada siapa saja yang ingin ingin memasarkan produknya (barang atau jasa). Website adalah tokonya sedangkan domain adalah nama toko-nya.


Mall yang bagus adalah mall yang mampu memberikan pelayanan dan keamanan terbaik beserta fasilitas pendukungnya bagi para penjual dan pengunjungnya. Begitu juga dengan web hosting.

Saat ini penyedia jasa sewa web hosting semakin banyak. Karena itu dibutuhkan ketelitian dalam memilih jasa webhosting yang tepat dengan harga murah tapi pelayanan terbaik. Nah loh.. pengen murah tapi pelayanan terbaik? Indonesia banget..!!!  :D

Murah di sini maksudnya harga yang wajar (tidak murah banget dan tidak juga mahal banget). Kalau ada jasa webhosting yang menawarkan harga jauh di bawah harga normal, itu justru patut dipertanyakan kualitas pelayanan dan keamanan hosting-nya. Jadi jangan langsung silau dengan harga murah.

Berikut 3 hal utama yang menurut saya perlu diperhatikan saat memilih web hosting :

  • Kecepatan dan kestabilan
    Akan sangat merugikan jika sebuah situs diletakkan pada hosting yang sering down serta berat/lambat saat diakses. Mungkin karena RAM servernya kecil atau karena perangkat keras servernya sudah ketinggalan jaman alias tidak mengikuti perkembangan teknologi terbaru. Karena itu, pilihlah web hosting yang sudah terbukti kecepatan dan kesbilan server-nya.

  • Keamanan
    Ancaman virus dan hacker di dunia maya semakin menjad-jadi. Mereka selalu mengintai, tanpa henti. Karena itu percayakan situs Anda pada web hosting yang memprioritaskan keamanan. Jadi anda lebih fokus untuk mengembangkan bisnis atau situs/blog Anda.

  • Pelayanan Online 24 jam
    Dunia maya tidak kenal kata tidur, istirahat atau libur. Setiap saat bisa saja terjadi masalah dengan situs Anda yang terkait dengan hosting. Karena itu, pilihlah web hosting yang memiliki layanan chat online customer servive 24 jam setiap hari. Sehingga kapanpun situs Anda mengalami masalah, Anda bisa langsung menghungi CS untuk meminta bantuan mengatasi masalah tersebut.

Nah itulah beberapa hal utama yang menurut saya sangat penting diperhatikan dalam memilih web hosting yang baik.

Ngomong-ngomong soal web hosting khususnya Indonesia Hosting, saya mempercayakan blog saya di Jakarta Web Hosting. Kenapa saya memilih Jakarta Web Hosting? Karena semua syarat utama hosting yang baik (seperti yang saya tulis di atas) sudah dipenuhi oleh Jakarta Webhosting.

Sebelum memutuskan untuk benar-benar menggunakan jasa jakarta web hosting, saya lebih dulu memanfaatkan fasilitas masa percobaan (trial) selama 7 hari. Selama masa trial tersebut, blog saya tidak mengalami masalah. Customer service-nya juga merespon dengan cepat setiap pertanyaan saya. Karena merasa puas dengan kualitas hosting dan pelayanan-nya, baru deh saya memutuskan full berlangganan jasa jakarta web hosting.

Garansi 30 hari, uang kembali, juga ada loh… :-)

Sebagai informasi saja, jakarta web hosting merupakan perusahaan web hosting Indonesia yang didirikan oleh orang asli Indonesia, yang sudah berkecimpung di bisnis ini sejak 2002. Jakarta web hosting mendukung banyak jenis CMS hosting. Mulai dari ASP, Drupal, Joomla, Mambo, Moodle, dan tak ketinggalan PHP hosting yang merupakan hosting favorite, karena PHP merupakan bahasa pemograman web yang paling banyak digunakan saat ini.

Postingan populer dari blog ini

Tempat Download Full Video Hasil Pertandingan Sepakbola

Selain suka dengan dunia gadget dan internet, saya juga termasuk pecinta sepakbola. Karena itu pada postingan kali ini, saya akan berbagi informasi tempat download full video hasil pertandingan sepakbola . Jadi bukan sekedar video highlights pertandingan yang cuma memperlihatkan momen-momen penting saja, seperti peluang dan gol. Kalau itu sih banyak di YouTube .

Tools Tracking Website dan Blog

Tracking Blog/Web merupakan suatu kegiatan yang dilakukan untuk mencari tahu (memonitor) segala kegiatan yang terjadi pada suatu blog atau website . Data-data apa saja yang dapat kita peroleh dari hasil tracking tersebut? dan apa manfaatnya? semuanya telah dibahas mas welly Mulia di sini . Men-track pengunjung artinya mencari tahu informasi dan data seperti : Bagaimana pengunjung menemukan blog/website anda Berapa banyak pengunjung yang datang ke blog/website anda setiap hari Berapa lama mereka browsing di blog/website anda Halaman mana saja yang mereka kunjungi ketika ada di blog/website anda Ada banyak tools tracker yang dapat kita gunakan untuk men-track blog atau website kita, ada yang berbayar ada pila yang gratis. Selama ini saya menggunakan lebih dari satu tools tracker untuk men- track atau memonitor blog saya. Beberapa tools tracker yang ada sekarang yaitu : Google Analytic (milik google) Extrime Tracking (sudah tidak menerima blog dari Indonesia) SiteMe

Tergoda Harga Murah Modem Smartfren AC682 (Modem CDMA)

Beberapa minggu yang lalu saya berniat membeli modem smartfren AC682 . Saya tergoda dengan harga modem-nya yang murah + gratis koneksi internet unlimited dengan speed download up to  3,1 Mbps, selama sebulan . Selain tergoda dengan harganya yang murah dan free access internet cepat selama satu bulan, saya juga memang lagi pengen nyobain akses internet berbasis CDMA. Karena selama hampir tiga tahun berlangganan internet, saya selalu menggunakan akses internet berbasis GSM, mulai dari Indosat M2 (IM2) , telkomflash, dan internet tri (3), menggunakan modem Sierra Wireless AirCard 881U yang ukurannya sebesar handphone. Tapi jangan salah.. ketangguhannya sebesar ukuran fisiknya, cooy…!  :) Mau tahu tips memilih kartu yang paling bagus dan murah untuk internetan? Read this: Kartu Paling Bagus dan Murah untuk Internetan Kembali ke modem smartfren AC682 …!!! Karena harganya yang murah, ditambah gratis internetan selama sebulan, Modem Smartfren AC682 laris manis dipasaran.