“Ka’, Paket Internet Nokia Unlimited itu apa sih?” tanya adik saya, Desi, yang baru saja beli handphone baru, Nokia X3 02. Paket Internet Nokia Unlimited itu adalah paket layanan data (internet) khusus untuk pengguna handphone Nokia” Jawab saya. “Itu pake kartu khusus?” tanya adik saya lagi. “Nggak… itu pake kartu biasa koq. Untuk saat ini, paket internet nokia unlimited, baru bisa dinikmati oleh pengguna kartu telkomsel, indosat, XL dan 3”. “Murah nggak?” “Yaa.. lumayan murah. Tiap operator seluler menerapkan kebijakan harga yang berbeda. Ada paket harian, mingguan dan bulanan”.
Yup! itu adalah kutipan pembicaan saya dengan adik saya via telepon, kemarin, saat dia ingin menjajal WhatsApp Messenger.
Seperti yang terlihat pada gambar di atas, Internet Nokia Unlimited dibagi menjadi tiga pilihan paket, yaitu: Paket Internet Nokia Unlimited, Nokia Messanging Unlimited data Plan. Pilih paket sesuai kebutuhan Anda. Contohnya, jika Anda hanya butuh koneksi internet untuk kebutuhan chatting, email, facebook, twitter, WhatsApp, maka paket yang cocok adalah Nokia Messanging Unlimited Data Plan. Sedangkan kalau Anda hanya butuh Layanan OVI (Peta Ovi, Musik Ovi, Kios Ovi) pililah paket Ovi Data Plan. Tapi kalau Anda lebih sering browsing atau menginginkan akses data tak terbatas, maka Paket Internet Nokia Unlimited adalah pilihan yang tepat.
Untuk mengaktifkan paket internet nokia unlimited, tekan aja *303*1# lalu tekan Oke/Yes. Nanti akan muncul pilihan paket internet Nokia yang bisa Anda pilih. Ingat, ini hanya berlaku bagi pengguna handphone Nokia dan penlanggan Telkomsel, Indosat, XL dan 3.
Eits, satu lagi. Jangan lupa instal aplikasi TONGKONANKU di handphone Nokia kamu, ya! :D